Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2008

Berita dari Bontang (2)

Seminggu pertama dalam hutan ini telah terlewati, hidup di belantara Kalimantan dengan berbagai fasilitas yang tersedia untuk meredam segala kepenatan dan kebosanan. Dua hari pertama, aku tinggal sendiri dalam rumah yang diperuntukkan bagi staf perempuan, ternyata aku datang pada saat yang kurang tepat karena setiap akhir pekan mereka turun ke kota, pulang ke tempat sanak saudara atau sahabat di daerah sekitar Bontang dan Samarinda. Alhasil, jadilah aku penghuni satu-satunya di rumah kayu itu. Untung ada laptop dan ponsel, yang menyelamatkanku dari rasa sepi. Urusan tagihan telpon bulan depan yang pasti akan melonjak tak kupikirkan dulu sekarang ini. Gedebak-gedebuk suara monyet yang berlarian diatap rumah menemani sepiku. Berbagai fasilitas yang disediakan bagi seluruh penghuni kompleks ini terbilang lumayan, ada kantin yang menyediakan makan-minum dari breakfast, lunch hingga dinner, lapangan bulutangkis, fasilitas fitness, hingga jaringan wi-fi yang sayangnnya aku gak bisa akses kar